BSIP Aneka Kacang Ikuti Sosialisasi SNI 9177:2023 dan SNI 9254:2024 Terkait Pengelolaan Bank Gen
Malang, 31/10/2024 - BSIP Aneka Kacang mengikuti kegiatan Sosialisasi Standar Instrumen Bioteknologi dan Sumber Daya Genetik Pertanian SNI 9177:2023 dan SNI 9254:2024 yang disusun oleh Komite Teknis 65-21 Pengelolaan Sumber Daya Genetik Pertanian.
Acara diselenggarakan oleh BSIP Jawa Timur dalam rangka penguatan kapasitas penerap standar mutu pertanian, yang bertempat di Aula BSIP Tanaman Pemanis dan Serat. Acara diikuti oleh 150 orang peserta yang terdiri dari petani dan calon penerap SNI, dari Swasta, Pemerintahan daerah, Perguruan Tinggi, serta UPT BSIP Malang Raya, termasuk BSIP Aneka Kacang.
Acara dibuka oleh Kepala BSIP Jawa Timur Dr. Agus Wahyana Anggara, S.Si., M.Si. yang menyampaikan arti penting dari kegiatan sosialisasi SNI tentang pengelolaan Sumber Daya Genetik Pertanian (SDGP) bagi pelaku penerap SNI.
"Standar yang telah dihasilkan tersebut perlu disosialisasikan kepada semua pemangku kepentingan agar dapat digunakan dan diterapkan sehingga dapat meningkatkan nilai tambah dan daya saing pada produk agroindustri".
Narasumber dari Balai Besar Pengujian Standar Instrumen Bioteknologi dan Sumber Daya Genetik Pertanian Muflihani Yanis, S.Pt., M.Si. yang juga sebagai salah satu anggota Tim Perumus, menyampaikan dua SNI sekaligus yaitu, "SNI 9177:2023 tentang Pengelolaan Bank Gen Lapang" dan "SNI 9254:2024 tentang Pengelolaan Bank Gen Biji Ortodoks".
Kedua SNI disusun untuk kepentingan pelestarian sumber daya genetik pertanian di Indonesia, memastikan koleksi SDGP dalam keadaan sehat, mudah diakses, dan tersedia untuk dimanfaatkan sesuai regulasi yang berlaku.
Acara sosialisasi ini diharapkan dapat menumbuhkan kepedulian para pemangku kepentingan untuk bersama-sama melestarikan SDGP, dan lebih lanjut dapat menjadi penerap dua SNI yang telah disosialisasikan.
Pengembangan SNI Pengelolaan bank gen lapang dan Pengelolaan bank gen biji ortodoks merupakan langkah penting dalam pelestarian dan pemanfaatan SDG bagi peningkatan kesejahteraan dan daya saing bangsa pada masa mendatang. — Sri Wahyuningsih, Pratanti Haksiwi Putri