
Doa dan Tasyakuran Menyambut Panen di IP2SIP Ngale
Rabu, 5 Maret 2024, Dalam rangka menyambut acara panen raya di IP2SIP Ngale dan bertepatan dengan bulan suci Ramadhan 1446 Hijriah, koordinator IP2SIP Ngale mengadakan tradisi rutin sebelum panen yaitu acara “metil” dan acara buka bersama di rumah dinas koordinator IP2SIP Ngale.
Kegiatan diikuti oleh seluruh ASN, PPNPN, Karyawan IP2SIP Ngale. Kegiatan yang dilakukan adalah do'a bersama memohon kepada Allah SWT. Agar selalu diberikan keberkahan, keberhasilan dan keberlimpahan hasil panen, dilanjutkan dengan menyantap takjil, shalat berjama'ah, dan di tutup dengan acara ramah tamah.
Kegiatan metil merupakan salah satu ungkapan rasa syukur atas rezeki yang dihasilkan dari panen pertanaman di IP2SIP Ngale. Sebagai bentuk apresiasi untuk seluruh karyawan, yang telah bekerja keras tak kenal lelah dan waktu, dalam mengelola pertanaman hingga panen dengan optimal.
Acara do'a dan buka bersama diharapkan dapat meningkatkan ukhuwah islamiah antar karyawan IP2SIP Ngale. Harapan kedepannya tradisi metil terus dilakukan setiap musim, agar tradisi baik tetap lestari. Menambahkan lagi kegiatan-kegiatan keagamaan untuk dapat meningkatkan keimanan dan memperkuat silaturrahmi di IP2SIP Ngale.