
Komitmen Solid Anti Korupsi, BSIP Aneka Kacang Tanda Tangani Pakta Integritas 2025
Salah satu rangkaian dalam pembacaan Surat Keputusan Kepala Balai Tahun 2025 adalah penandatanganan pakta integritas. Pakta Integritas merupakan pernyataan tertulis yang berisi janji atau komitmen seseorang untuk menjalankan tugas dan tanggung jawabnya dengan jujur, bersih, dan transparan.
Acara ini dilaksanakan pada Kamis, 2 Januari 2025, di Aula BSIP Aneka Kacang. Secara simbolis, penandatanganan Pakta Integritas dilakukan oleh Dr. Ir. Titik Sundari, M.P. selaku Kepala Balai; Dr. Nur’Aini Herawati, S.Si., M.Sc. selaku Kepala Sub Bagian Tata Usaha; Diah Sunarwati, S.Si., M.Si. selaku Ketua Tim Program Evaluasi dan Penyebarluasan Hasil (PEPH); Kurnia Paramitasari, S.P., M.P. selaku Ketua Tim Zona Integritas; serta Pratanti Haksiwi Putri, S.Si., M.Sc. selaku Koordinator Kelompok Jabatan Fungsional.
Penandatanganan pakta integritas ini menjadi wujud komitmen seluruh pegawai dalam upaya pencegahan korupsi, kolusi, dan nepotisme (KKN) di lingkungan BSIP Aneka Kacang. — Abi Supiyandi