
Rencana Kerja Keterbukaan Informasi BSIP Aneka Kacang 2025
Pemanfaatan media sosial kini menjadi hal yang penting bagi masyarakat luas, tak terkecuali pada pemerintahan. Mengawali kegiatan tahun 2025, Tim Pengelola Website dan Media Sosial BSIP Aneka Kacang melaksanakan rapat koordinasi pada Rabu, 8 Januari 2025, di R. Seminar 2.
Rakor ini dihadiri oleh Kepala BSIP Aneka Kacang, ketua redaksi, dan seluruh anggota redaksi. “Media sosial memiliki peran penting dalam mewujudkan keterbukaan informasi publik.
Selain itu, media sosial juga menjadi wadah untuk mensosialisasikan program-program Badan Standardisasi Instrumen Pertanian, Kementerian Pertanian”, ujar Kepala BSIP Aneka Kacang, Dr. Ir. Titik Sundari, M.P., membuka koordinasi kali ini.
Dalam koordinasi ini dibahas tentang evaluasi kinerja dan rencana kerja tim website dan media sosial. Pada kesempatan yang sama, Kepala Balai juga menyampaikan reward kepada tim kerja sebelumnya atas sumbangsih dan prestasi kinerja tahun 2024.
Pada tahun 2024 lalu, BSIP Aneka Kacang memperoleh Anugerah Keterbukaan Informasi Publik sebagai Peringkat 10 Unit Kerja Eselon III dengan predikat Informatif. Anugerah ini menjadi motivasi BSIP Aneka Kacang untuk terus berupaya meningkatkan kualitas pengelolaan website dan media sosial, serta menyajikan informasi yang dibutuhkan oleh masyarakat. — Ria Gustina